Desa Torue Diterjang Banjir, LAZNAS WIZ Segera Kirim Bantuan

WIZ.or.id, Parigi Moutong – Banjir bandang kembali terjadi di Desa Torue, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong, Kamis (28/7/2022).

Hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang yang menyebabkan air di sungai Torue meluap sehingga menerjang 4 dusun, diantaranya Dusun 1, Dusun 2, dusun 3 dan dusun 5 Desa Torue.

Sejak tadi malam, Mobil Ambulans WIZ beserta relawan Wahdah Inspirasi Zakat Parigi diturunkan untuk mengevakuasi korban.

Menurut Hildawati (55 tahun) saksi mata yang ditemui ditempat kejadian, air bah menerjang sekitar pukul 21.00 WITA, dan baru surut sekitar pukul 23.00 WITA, namun arus air masih terus mengalir.

Dari kejadian ini, dilaporkan sementara 3 orang meninggal, 4 orang hilang, dan korban luka-luka belum terdata.

Sekitar 450 orang lebih mengungsi di 4 titik pengungsian, yakni rumah Kepala Desa di Dusun 5, Kantor Desa Torue dan depan Penginapan di Dusun 3, Serta di Masjid Al-Ikhlas yang ada di Dusun 2.

Kebutuhan mendesak saat ini berupa, makanan siap saji, sembako, perlengkapan bayi, perlengkapan mandi, tikar, selimut, obat-obatan, dan pakaian layak pakai. []

 

WIZ PARIGI BAGIKAN PAKET SEMBAKO UNTUK PAHLAWAN KELUARGA

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Parigi membagikan bantuan paket sembako melalui Program Berkah Peduli, Rabu (15/6/2022).

Paket sembako tersebut diberikan kepada kaum dhuafa yang tinggal di Desa Mertasari, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.

Koordinator Program, Abu Anas mengatakan, paket sembako yang disalurkan untuk membantu perekonomian keluarga pra sejahtera, khususnya para wanita yang menggantikan peran sebagai kepala keluarga,

“Diantara mereka ada para janda dan ada juga ibu rumah tangga yang menggantikan peran suaminya bekerja, karena suaminya sudah tidak memiliki kemampuan untuk bekerja dikarenakan sakit,” jelasnya.

Ia menambahkan, bantuan paket sembako yang diberikan sebanyak 15 paket. Dikemas dalam satu wadah yang berisi beraneka ragam item sembako dan kebutuhan pangan lainnya.

“Semoga bantuan yang kami berikan dapat meringankan beban ekonomi keluarga mereka,” harapnya. []

 

KORAMIL Parigi Bersama LAZNAS WIZ Salurkan Paket Sembako Bagi Penyintas Banjir Parigi

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Parigi bersama Koramil 1306-08/Parigi kembali menggelar aksi sosial, dengan menyalurkan ratusan paket sembako kepada para penyintas banjir Parigi, pada Jumat (20/5/2022) kemarin.

Sejumlah 238 paket sembako tersalurkan di dua desa terdampak, yakni Desa Olaya Dusun 1 dan 4 sebanyak 165 paket, dan Desa Air Panas sejumlah 73 Paket.

Peltu I Nyoman Arnaya, selaku Plh Danramil 1306-08/Parigi yang turut hadir dalam kegiatan, mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilakukan bersama WIZ adalah sebagai bentuk kepedulian untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir,

“Kami berharap apa yang kami berikan turut membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak,” ujar Nyoman selaku relawan.

Sementara itu Handri, warga Desa Air Panas yang menjadi salah satu penerima manfaat merasa senang dan bersyukur dengan adanya bantuan yang diberikan.

Ia mengaku saat ini dirinya bersama warga lainnya belum dapat beraktifitas seperti biasanya, karena selain masih membersihkan sisa-sisa lumpur yang menempel dilantai rumah, wargapun masih siaga khawatir masih ada banjir susulan karena curah hujan masih tinggi.

Seperti diketahui sebelumnya, banjir yang terjadi pada kamis malam sekitar Pukul 19.00 WITA, terjadi sebagai akibat curah hujan yang cukup tinggi, sehingga debit air di sungai Desa Air Panaspun meningkat dan meluap menerjang lahan pertanian dan pemukiman penduduk di 3 desa, Air Panas, Kayuboko dan Olaya. []

Komunitas Khitan Modern Parigi Gandeng WIZ Parigi Buka Klinik Khitan Khusus Dhuafa

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – Momen Bulan Suci Ramadhan, dimanfaatkan oleh Komunitas Khitan Moderen Parigi, untuk menggelar bakti sosial, dengan membuka klinik khitan bagi anak-anak dhuafa.

Klinik khitan yang dibuka di Masjid Daarut Tauhid, Markaz Dakwah DPD Wahdah Islamiyah Parigi Moutong ini berlangsung selama 2 hari, dengan menggandeng LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Parigi sebagai mitra kerjanya, dimulai pada hari Ahad (17/04/2022) kemarin.

Menurut Muhammad Husen, Ketua Komunitas Khitan Moderen, tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk membantu anak-anak dhuafa melaksanakan khitan dengan metode terbaru. Dengan harapan turut mendapatkan keberkahan di Bulan Suci Ramadhan,

“Kami menggunakan metode super ring. Sehingga anak-anak yang dikhitan bisa langsung mengenakan celana, mandi dan bahkan bisa langsung bermain. Pokoknya aman dan tidak berasa sakit.” ungkap Husen.

Husen menambahkan, alasannya menggunakan metode ini, agar anak-anak dhuafa juga turut merasakan metode khitan seperti anak sultan. Karena dengan menggunakan metode ini, biayanya bisa mencapai sekitar 1 juta rupiah per anak.

Sementara itu, Faiz salah satu penerima manfaat mengungkapkan bahwa tidak terlalu merasakan sakit saat dikhitan. Bahkan bisa langsung melompat saat diminta oleh salah seorang perawat,

“Alhamdulillah, tidak terasa sakit” ungkapnya senang. []

Salurkan Fidyah, WIZ Parigi Kunjungi Dhuafa Di Bantaran Sungai Desa Tindaki

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Parigi mengunjungi warga yang tinggal di bantaran sungai Desa Tindaki, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong, Jumat (15/4/2022) kemarin.

Ihsrak, relawan WIZ Gerai Parigi menjelaskan kehadiran pihaknya di tempat ini, dalam rangka menyalurkan fidyah berupa makanan siap saji yang merupakan titipan dari donatur.

“Kami memilih tempat ini, karena di kompleks ini rata-rata warganya kurang mampu dan ada beberapa muallaf yang butuh perhatian dari kita,” ungkapnya.

Salah seorang warga mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan, dan berharap kedepannya akan ada kegiatan pembinaan dari WIZ yang dilakukan buat mereka. []

Tebar Sembako Nusantara, LAZNAS WIZ Sasar Masyarakat Dhuafa Kelurahan Masigi

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – Memasuki Bulan Suci Ramadhan, LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Parigi berbagi berkah dengan mendistribusikan paket sembako kepada dhuafa yang ada di Kelurahan Masigi, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Sabtu (9/4/2022) kemarin.

Dijelaskan Abu Anas, koordinator Program WIZ Gerai Parigi, kegiatan ini untuk merespon realita yang terjadi saat ini. Bahan-bahan kebutuhan pokok naik, sebagai akibat kelangkaan yang terjadi di Pasar.

“Masyarakat khususnya kaum dhuafa, kesulitan menjangkau harga kebutuhan pokok, seperti minyak goreng yang naiknya dua kali lipat,” terangnya.

Sementara itu, Irmawati selaku Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat yang turut mendampingi WIZ dalam penyaluran paket sembako dari rumah ke rumah mengungkapkan kesyukurannya atas bantuan yang diberikan.

“Alhamdulillah, kami atas nama Pemerintah Kelurahan Masigi mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Semoga menjadi ladang pahala bagi seluruh donatur WIZ dan pengurusnya dan kedepannya kami berharap WIZ menjadi mitra bagi kami dalam meringankan beban ekonomi khususnya dhuafa yang ada di Kelurahan Masigi,” harap Irma melalui pesan singkat. []

 

 

Santunan Guru Honorer, Muliakan Para Guru

“Sebaik-baik kalian adalah yang belajar dan mengajarkan Al-Qur’an”

Kalimat inilah yang memotivasi Herda menjadi tenaga pengajar Al-Qur’an di Sekolah Dasar Islam Terpadu Al-Ihsan, Parigi.

Walau masih berstatus guru honorer, tak menjadikan Herda hilang semangat dalam menjalankan amanahnya sebagai guru di sekolah.

Wanita kelahiran Parigi, 22 tahun yang lalu ini, kerap kesulitan transportasi saat hendak menjalankan amanahnya di sekolah. Terkadang Herda mesti menunggu diantar ayahnya yang berprofesi sebagai tukang ojek.

Atas pengabdiannya dalam mengajarkan Al-Qur’an, LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Parigi memberikan hadiah “Santunan Guru Honorer” kepada Herda dan guru-guru lainnya.

 

Semoga hadiah ini turut membantu biaya hidup guru honorer yang ada di seluruh Indonesia. []

WIZ Parigi Bersama BABINSA, Bantu Bangun Sarana MCK Untuk Dhuafa Lumpuh Desa Olaya

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – Sinergi LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai Parigi Moutong bersama Babinsa Koramil 1306-08/Parigi diwujudkan dalam kerja-kerja sosial ditengah-tengah masyarakat, khususnya masyarakat pra sejahtera yang membutuhkan.

Nawir (80 tahun) adalah salah satu penerima manfaat yang merasakan bantuan yang diberikan, dengan dibuatkannya fasilitas kamar mandi dan MCK di rumahnya. Kegiatan tersebut dilakukan pada hari Jumat (25/3/2022) kemarin.

Warga Desa Olaya, Kecamatan Parigi ini mengalami kelumpuhan, dan hanya tinggal berdua dengan Istrinya yang juga mengalami kelumpuhan. Suami istri lansia ini tak memiliki fasilitas kamar mandi dan kakus, sehingga sangat kesulitan saat buang hajat.

Peltu I Nyoman Arnaya, selaku Plh Danramil 1306-08/Parigi mengapresiasi atas bantuan yang diberikan oleh pihak WIZ.

“Kami mengapresiasi atas kemuliaan, ketulusan dan perjuangan WIZ, semoga bantuan yang diberikan menjadikan berkah dan amal kebaikan bagi seluruh donaturnya,” ungkapnya.

Nyoman Arnaya selaku relawan melanjutkan, keterlibatan Babinsa dalam proyek kebaikan ini, merupakan wujud kinerja Babinsa untuk membantu segala kesulitan dan memberikan contoh yang baik dalam meneruskan budaya gotong royong ditengah-tengah masyarakat.

Sementara itu, Sudirman, Ketua WIZ Gerai Parigi yang turut serta dalam kegiatan ini, mengucapkan terima kasih kepada pihak TNI dan Pemerintah Desa Olaya yang turut menggerakkan warganya untuk membantu proses pengerjaan hingga selesai.

“Semoga sinergitas ini dapat terus terjalin dalam proyek-proyek kebaikan selanjutnya” ujarnya diakhir kegiatan. []

Luaskan manfaat sedekah Anda

Donasi Sekarang

Jumat Berkah, LAZNAS WIZ Berbagi Makanan Siap Saji di Pasar Sentral Parigi

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) senantiasa menggalakkan sedekah di hari Jumat dengan berbagi berkah makanan siap saji bagi yang membutuhkan.

Kali ini WIZ Gerai Parigi menyasar pedagang kaki lima yang berjualan di emperan Pasar Sentral Parigi, pada Jumat (26/3/2022) kemarin.

Menurut Nyoman Marwan, relawan WIZ Gerai, dipilihnya lokasi ini karena di tempat ini banyak dhuafa yang mengadu nasib dengan berjualan kebutuhan dapur.

“Mereka ada di sini sejak subuh hari, tentunya mereka tidak menyiapkan makanan untuk dirinya. Hal ini dilakukan demi mengejar pembeli dipagi hari,” ungkap Nyoman.

Nyoman menambahkan, dengan adanya program berbagi makanan siap saji ini, diharapkan dapat membantu mereka dalam hal pemenuhan kebutuhan makan mereka dipagi hari.

“Walau kami akui, dari 100 paket lebih yang kami bagikan, belum bisa mengkofer semua pedagang kaki lima yang ada disini. Kedepannya kami berharap dapat memenuhi semua kebutuhan makanan mereka yang ada di sini dengan bantuan donasi dari sahabat Inspirasi,” harapnya. []

Luaskan manfaat sedekah anda

Donasi Sekarang

LAZNAS WIZ Berbagi Berkah Bersama Anak Yatim Penghafal Al-Qur’an

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – LAZNAS Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Gerai parigi memberikan santunan kepada 5 orang anak yatim yang mondok di Pondok Pesantren Ulumuddin, Desa Boyantongo, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Kamis (24/2/2022) kemarin.

Abu Anas, koordinator program WIZ Gerai Parigi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Program Berkah Peduli WIZ, yakni Berkah Santunan Yatim Dhuafa.

Ia juga menambahkan, dipilihnya kelima santri ini karena mereka adalah anak-anak penghafal Al-qur’an. Selain itu, mereka dari keluarga kurang mampu. Sehingga sebagian biaya pendidikan mereka disubsidi dari pihak Pondok.

“Harapan kami santunan ini turut meringankan beban mereka dan bisa memotivasi mereka dalam belajar. Semoga apa yang diberi turut mengalirkan pahala yang banyak bagi donatur kami,” tukasnya.

Sementara itu, Andi Rahman selaku pimpinan Pondok mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada donatur WIZ atas bantuan yang diberikan.

“Harapannya ini menjadi wasilah kebaikan yang banyak bagi donatur WIZ. Sekali lagi terima kasih,” pungkasnya. []

#SahabatInspirasi ayo berbagi berkah untuk anak yatim melalui Wahdah Inspirasi Zakat Gerai Parigi.

Donasi Sekarang