Korban Banjir Torue Belum Ditemukan, Relawan WIZ dan WP Bersama BASARNAS Terus Lakukan Pencarian

Wahdahparigi.or.id, Parigi Moutong – Memasuki hari ke 5 pasca banjir bandang yang menerjang pemukiman warga di Desa Torue pada Kamis malam (28/7/2022), 4 orang korban yang dinyatakan hilang belum juga ditemukan.

Sejak hari pertama Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) dan Wahdah Peduli (WP) menurunkan sejumlah relawan untuk turut membantu pencarian korban.

Hingga hari ini, relawan WIZ dan WP terus bersinergi dengan BASARNAS, BPBD Parigi, dan nelayan setempat dalam melakukan pencarian dengan menyisir pinggiran pantai.

“Kami dibagi beberapa regu, ada yang melakukan pencarian di sekitaran laut dengan menggunakan perahu karet BASARNAS, ada yang menyisir pinggiran pantai dengan berjalan kaki, dan ada juga yang bertugas memeriksa tumpukan kayu yang berserakan di tengah laut” ungkap Jumadin, Koordinator lapangan relawan WIZ.

Jumadin melanjutkan, pencarian di hari ke 4 kemarin, kami menemukan dompet, KK, KTP, dan HP di sekitaran laut, namun belum teridentifikasi.

“Insyaallah, kami akan kembali melakukan pencarian besok, smoga membuahkan hasil” tutupnya